Ide Bekal Si Kecil! Inilah Resep Omelette Krispi Ala Chef Devina, Bekal Si Kecil Auto Habis Tanpa Sisa

- 19 Juni 2024, 20:00 WIB
Resep Omelette krispi ala Chef Devina
Resep Omelette krispi ala Chef Devina /Youtube.com/Devina Hermawan

KABAR CIAMIS - Resep omelette krispi ala Chef Devina ini merupakan pilihan tepat untuk menambah variasi menu harian. Omelette krispi ini tidak hanya menarik dengan teksturnya yang renyah, tetapi juga kaya akan nutrisi yang penting untuk pertumbuhan dan perkembangan anak. Menggunakan bahan-bahan sederhana dan cara pembuatan yang mudah, kamu bisa menyajikan omelette ini sebagai sarapan, bekal sekolah, atau bahkan camilan sehat.

Dalam resep omelette krispi ala Chef Devina ini, Chef Devina mengkombinasikan berbagai bahan yang kaya akan protein, vitamin, dan mineral. Telur sebagai bahan utama memberikan asupan protein yang diperlukan anak untuk pertumbuhan otot dan jaringan tubuh. Ditambah dengan sayuran segar seperti kol dan tauge yang kaya akan serat, serta sosis dan daun bawang yang menambah cita rasa, omelette ini menjadi hidangan yang lengkap dan seimbang. Kehadiran tepung beras dan tapioka dalam adonan juga membuat omelette memiliki tekstur krispi yang disukai anak-anak.

Tidak hanya lezat, resep omelette krispi ala chef Devina ini sangat mudah untuk diikuti. Dengan langkah-langkah yang jelas dan bahan-bahan yang mudah didapatkan, sehingga kamu bisa membuat omelette krispi ini dengan cepat. Berikut adalah resep lengkap dan cara membuat omelette krispi ala Chef Devina yang bisa Anda coba di rumah.

Baca Juga: MANTUL! Resep Misoa Ayam Pedas Ala Chef Devina, Kuahnya Hangat, Segar, Lezat, Pas Jadi Sajian Musim Hujan

Resep Crispy Omelette (untuk 2-4 porsi)

Bahan Adonan

- 100 ml air
- 2 sdm tepung beras
- 1 sdm tepung tapioka
- 1 sdm minyak goreng
- ¾ sdt kaldu ayam bubuk
- ¼ sdt bubuk kunyit

Bahan Isian

- 2 butir telur
- 30 gr tauge
- 1 lembar kol, iris halus
- 50 gr sosis, iris tipis
- 1 batang daun bawang, iris halus
- ½ sdt kecap asin
- Sejumput merica

Bahan Saus

- 1 siung bawang putih, parut
- 1 sdm saus tomat
- 1 sdm saus sambal
- 1 sdm air matang
- ½ sdt gula pasir

Baca Juga: Burger dari Olahan Daging Kurban Emang Bisa? Ini Resep Cheese Burger Ala Chef Devina yang Hemat, Mudah, Lezat

Cara Membuat

1. Persiapkan Saus

Campurkan bawang putih parut, saus tomat, saus sambal, air matang, dan gula pasir dalam sebuah mangkuk kecil. Aduk rata dan sisihkan.

Halaman:

Editor: Agus Pardianto

Sumber: YouTube Devina Hermawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah