Bikin Mata Melek! Resep Salad Mangga Muda Ala Chef Rudy, Perpaduan Asam, Manis, Pedas Bersatu Dalam Mulut

25 Juni 2024, 09:00 WIB
Ilustrasi. Resep salad mangga muda ala Chef rudy choirudin /Instagram @lysa_tangkulung

KABAR CIAMIS - Siang hari saat cuaca terik memang sangat cocok untuk menyantap yang segar-segar, seperti resep salad mangga muda ala Chef Rudy Choirudin.

Resep salad mangga muda ala Chef Rudy Choirudin ini menawarkan cita rasa yang bikin mata melek, perpaduan asam, manis dan pedasnya bersatu di dalam mulut.

Selain bisa untuk sajian di rumah, resep salad mangga muda ala Chef Rudy Choirudin juga cocok untuk ide jualan.

Baca Juga: TANPA IKAN! Cobain Resep Tahu Aci Khas Tegal Ala Chef Devina yang Garing dan Kenyal untuk Ide Jualan 1000an

Pasalnya, bahan-bahan yang digunakan untuk membuat kudapan satu ini sangat terjangkau harganya. Cara membuatnya pun tergolong mudah.

Jika tertarik untuk mencobanya, berikut ini resep dan cara membuat salad mangga muda ala Chef Rudy Choirudin.

Resep Salad Mangga Muda Ala Chef Rudy Choirudin

Bahan 1:

- 2 sdm kacang goreng buang kulitnya
- 1 sdm teri medan digoreng garing
- 5 g daun ketumbar
- 2 siung bawang putih
- 4 buah cabe rawit hijau
- 2 sdm kecap ikan

Baca Juga: Pasti Laris! Resep Tahu Bulat Bawang Lada Ala Chef Rudy, Empuk, Enak dan Gurih, Cocok Jadi Ide Jualan Seribuan

- 2 sdm gula merah serut
- 1 sdm gula pasir
- 3 sdm air asam
- 1 sdt kaldu jamur
- 1 buah air jeruk nipis ambil airnya kulitnya dipotong-potong sedang
- 20 g mangga muda serut

Bahan 2:

- 300 g mangga muda, potong batang korek api
- 2 buah cabe merah, potong batang korek api
- 10 g daun ketumbar, ambil daunnya saja
- 1 sdm kacang goreng, buang kulitnya
- 1 buah daun selada atau sesuai yang digunakan

Baca Juga: Banyak Untungnya, Begini Resep Buko Pandan Ala Chef Martin Praja, Manis, Segar, Creamy, Pas Buat Ide Jualan

Cara membuat:

1. Masukkan kacang, daun ketumbar, dan cabe ke lumpang kayu, kemudian tumbuk kasar saja

2. Kemudian masukkan semua sisa bahan 1, tumbuk kembali hingga rata dan harum

3. Selanjutnya masukkan mangga muda, cabe merah, dan ½ daun ketumbar, tumbuk perlahan sambil diaduk-aduk

4. Lalu letakkan daun selada di atas piring saji

Baca Juga: Favorit Keluarga! Ini Resep Sambal Krecek Ala Chef Devina untuk Menu Makan Malam, Dijamin Kenyal dan Gurih

5. Letakkan salad mangga, dan taburi dengan kacang juga daun ketumbar

6. Salad mangga muda siap dihidangkan

Itulah resep dan cara membuat salad mangga muda ala Chef Rudy Choirudin yang mudah, praktis dan nyegerin abis. Selamat mencoba.***

Editor: Iwan Kustiawan

Tags

Terkini

Terpopuler