Ide Cemilan Keluarga! Resep Tahu Kipas Isi Seafood Ala Chef Devina, Lezat, Gurih dan Garingnya Tahan Lama

- 10 Mei 2024, 13:00 WIB
Resep tahu kipas isi seafood ala Chef Devina Hermawan untuk cemilan keluarga.
Resep tahu kipas isi seafood ala Chef Devina Hermawan untuk cemilan keluarga. /YouTube Devina Hermawan/

KABAR CIAMIS - Gorengan merupakan salah satu cemilan favorit keluarga yang disukai banyak orang. Nah, salah satu gorengan yang bisa kamu buat di rumah adalah tahu kipas ala Chef Devina Hermawan.

Jika biasanya tahu kipas berisi sayuran saja, kali ini Chef Devina Hermawan membagikakn resep tahu kipas isi seafood yang mirip di restoran.

Resep tahu kipas isi seafood ala Chef Devina Hermawan ini memiliki cita rasa yang lezat, gurih dan garingnya tahan lama, cocok sekali jika dijadikan ide cemilan keluarga.

Baca Juga: ANTI GAGAL! Resep Martabak Manis Teflon Ala Chef Devina Hermawan, Dijamin Lembut, Manis dan Bersarang

Ingin coba membuatnya? Yuk simak resep tahu kipas isi seafood ala Chef Devina Hermawan untuk ide cemilan keluarga.

Resep dan Cara Membuat Tahu Kipas Isi Seafood Ala Chef Devina Hermawan

Bahan:

- 15 buah tahu kuning, goreng
- 150 gr udang kupas, cincang
- 100 gr cumi, potong kotak
- 100 gr wortel, parut
- 100 gr jamur kuping, iris
- 50 gr buncis, iris
- 3 batang daun bawang, iris
- 5-6 siung bawang putih, cincang
- ½ buah bawang bombai, cincang

Baca Juga: Menu Makan Siang Keluarga, Resep Tempe Lada Hitam Ala Chef Devina yang Praktis dan Ekonomis, Ini Cara Buatnya

- 2 batang seledri, cincang (opsional)
- 1 ½ sdm tepung tapioka / maizena
- 1 sdt garam
- 1 sdm gula
- ½ sdt penyedap / kaldu bubuk
- ½ sdt merica
- ½ sdm saus tiram
- ½ sdt minyak wijen

Tepung pelapis:

- 150 gr tepung terigu protein sedang
- 50 gr tepung maizena
- 1 sdt baking powder, opsional
- 325 gr air
- ½ sdm kaldu bubuk / penyedap
- ⅓ sdt garam
- ¼ sdt merica

Halaman:

Editor: Iwan Kustiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah