Asyik Buat Nyemil! Ini Dia Resep Tahu Aci Ala Chef Devina, Cocok Jadi Ide Bisnis Kuliner Dengan Modal Kecil

29 Juni 2024, 18:00 WIB
Resep tahu aci ala chef Devina, cemilan yang cocok jadi ide bisnis kuliner dengan modal kecil /Youtube.com/Devina Hermawan

KABAR CIAMIS - Makanan yang asyik buat nyemil seringkali menjadi sasaran pembeli sebagai jajanan yang selalu diburu, salah satu makanan yang asyik buat nyemil itu adalah Tahu Aci, Oleh karena itu resep tahu Aci ala chef Devina ini cocok jadi ide bisnis kuliner dengan modal kecil. 

Karena bahan-bahan yang butuhkan sangat mudah ditemukan, sehingga tidak memerlukan modal yang banyak untuk membuka bisnis ini. Selain itu resep tahu Aci ala chef Devina ini sangat mudah untuk diikuti. Sehingga kamu pasti bisa membuatnya dengan mudah. 

Oleh karena itu buat kamu yang tertarik membuka ide bisnis kuliner dengan modal kecil, kamu wajib baca artikel ini sampai habis, karena sebelum kamu mengeksekusi ide bisnis dengan modal kecil ini, kamu harus bisa membuat tahu Aci yang enak seperti yang ada pada resep tahu Aci ala chef Devina. 

Baca Juga: Saingan Abang-abang! Ini Dia Resep Nasi Goreng Tek Tek Ala Chef Devina, Ide Bisnis Kuliner yang Menjanjikan

Resep Tahu Aci (untuk 8 porsi)

Bahan Bumbu Halus

5 butir bawang putih

2 butir bawang merah

2 sendok teh ketumbar

150 ml air

Bahan Lainnya

230 gr tapioka

2 sendok makan tepung terigu protein sedang

30 gr kucai

60 gr tahu putih

½ sendok makan garam

½ sendok makan kaldu sapi bubuk

½ sendok teh penyedap

½ sendok teh merica

8 buah tahu putih

Bahan Sambal Kecap

3 buah cabai rawit merah

1 siung bawang putih

1 sdm gula merah

3 sdm kecap manis

¼ sdt garam

¼ sdt penyedap

Baca Juga: Super Renyah! Ini Resep Bakso Goreng Ala Chef Devina Hermawan untuk Ide Jualan dan Cemilan Lezat, Anti Gagal

Pelengkap

Cabai rawit hijau

Cara Pembuatan

1. Siapkan tahu, potong empat tahu membentuk segitiga. 

2. Siapkan bawang putih, bawang merah, ketumbar dan air kemudian masukkan ke dalam blender, lalu haluskan. 

3. Siapkan mangkuk, masukkan tahu, tepung tapioka dan tepung terigu, hancurkan tahu sambil diaduk sampai merata. 

4. Tambahkan garam, penyedap, kaldu sapi bubuk, merica dan bumbu halus, aduk sampai merata

5. Siapkan kucai lalu iris dan letakkan di samping adonan

6. Masukkan adonan di bagian tengah dan pinggiran tahu kemudian taburkan tepung tapioka pada permukaan adonannya. 

7. Goreng tahu dengan menggunakan api sedang kecil sampai mengembang lalu kecilkan api, masak sampai warnanya berubah menjadi kecokelatan. 

8. Untuk membuat sambal, masukkan cabai rawit merah, bawang putih, garam, penyedap dan gula merah ke dalam cobek, ulek sampai halus lalu masukkan ke dalam kecap manis, aduk sampai merata. 

9. Tahu aci siap disajikan

 

Itulah resep tahu Aci ala chef Devina yang mudah untuk diikuti, resep ini dijamin akan menjadi teman nyemil yang asyik, dan akan diminati banyak orang, sehingga resep ini cocok jadi ide bisnis kuliner modal kecil. Selamat mencoba. ***

Editor: Agus Pardianto

Sumber: YouTube Devina Hermawan

Tags

Terkini

Terpopuler