Resep Telur Dadar Sarden Viral! Bikinnya 5 Menit, Tapi Nikmatnya Selangit, Cocok Buat Menu Sahur Akhir Ramadan

- 6 April 2024, 10:30 WIB
Resep telur dadar sarden/Instagram/@alodia_kitchen
Resep telur dadar sarden/Instagram/@alodia_kitchen /

KABAR CIAMIS - Belakang ini banyak seliweran resep makanan yang memadupadankan makanan satu dengan lainnya. Kali ini yang sedang viral yaitu resep telur dadar sarden yang buatnya cuma 5 menit tapi nikmatnya selangit.

Sebelum resep telur dadar sarden ini viral, tidak terbayangkan rasa hanyir telur jika dipadukan dengan hanyirnya ikan, tapi ternyata ketikan dipadukan ikan sarden dan telur menjadi satu kesatuan yang sangat nikmat sebagai teman nasi putih.

Resep telur dadar sarden ini hanya menggunakan lima bahan saja, bahannyapun sangat mudah ditemui, apalagi cara buatnya yang tidak ribet, sehingga menu ini cocok buat dijadikan menu sahur pada akhir Ramadan.

Baca Juga: Ide Kue Lebaran Kekinian, Resep Chocolate Cookies Ala Chef Devina, Teksturnya Renyah dan Lumer di Dalam

Resep Telur Dadar Sarden Viral

1.Bahan :
1 kaleng sarden bumbu serundeng
5 siung bawang merah
1/4 sendok teh garam
1/3 sendok teh lada putih
3 butir telur

2. Cara pembuatan : 
1. Saring sarden bumbu serundeng, buang airnya.
2. Hancurkan ikan sarden bumbu serundeng menggunakan sendok atau garpu
3. Iris tipis bawang merah, campurkan ke ikan sarden yang sudah di hancurkan.
4. Masukan bumbu-bumbu lainnya
5. Masukan telur, lalu aduk sampai merata
6. Panaskan minyak menggunakan api besar.
7. Jika minyak sudah benar-benar panas, masukan adonan ke minyak panas.
8. Setelah itu kecilkan api, menjadi api sedang.
9. Tunggu tiga menit, lalu dibalik
10. Tunggu sampai kering, lalu angkat.

Baca Juga: Resep Kue Lebaran Simpel Tanpa Oven dan Kukus, Cuma 3 Bahan aja, Cocok Untuk Isian Toples Lebaran Tanpa Ribet

Resep telur dadar sarden ini cocok disajikan dengan nasi panas dan sambel apapun, karena rasanya yang nikmat dan cara bikinnya yang cepat, resep telur dadar sarden ini cocok untuk santapan sahur saat kamu mager memasak.*

Editor: Teguh Arifianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah