Begini Wajah Baru Pantai Pacuan Kuda Legokjawa Pangandaran Nan Aduhai, Wisatawan Sebut Seperti Kampung Turis

- 14 Maret 2024, 10:00 WIB
Pantai Pacuan Kuda Legok Jawa Kabupaten Pangandaran kini berubah menjadi tempat yang asyik untuk nongkrong.*
Pantai Pacuan Kuda Legok Jawa Kabupaten Pangandaran kini berubah menjadi tempat yang asyik untuk nongkrong.* /Kiki Masduki / PRMN Grup

KABAR CIAMIS - Kabupaten Pangandaran terus bersolek. Tak hanya di sentra objek wisata Pantai Pangandaran saja, tetapi juga sampai ke kecamatan lain yang memiliki potensi objek wisatanya, salah satunya Pantai Pantai Pacuan Kuda di Desa Legok Jawa Kecamatan Cimerak Kabupaten Pangandaran.

Ya, di Pantai Pacuan Kuda Legok Jawa Kabupaten Pangandaran kini memiliki wajah baru dan menjadi spot nongkrong bagi sejumlah warga serta wisatawan. Berbeda jauh dengan tahun lalu. Pasalnya sekarang banyak pedagang menyerupai kampung turis.

Selain untuk nongkrong, Pacuan Kuda sekarang menjadi tempat untuk ngabuburit atau menunggu adzan Maghrib.

Baca Juga: Warga Pangandaran Kaget, Rumahnya Didatangi Kukang Jawa, Hewan Langka yang Dilindungi, Pertanda Apakah?

Salah seorang warga yang sedang Ngabuburit, Diki Wahyudi mengatakan, Pantai Pacuan Kuda Legokjawa kini berubah total.

"Dulu kumuh, sekarang di tahun 2024 bersih dan banyak pedagang di harim laut. Ya kami tak usah jauh ke Pangandaran pusat untuk ke kampung turis. Karena di Legokjawa juga sudah seperti ada," kata Diki saat diwawancarai wartawan PRMN Grup, Rabu 13 Maret 2024.

Diki menambahkan, apalagi sekarang bulan Ramadan, menurutnya pantai pacuan kuda Legokjawa cocok untuk ngabuburit.

"Kami sekarang sedang menunggu Azan Magrib atau ngabuburit. Karena di Pantai Pacuan Kuda ini tempatnya enak sejuk dan nyaman, sehingga waktu pun tidak terasa," ujarnya.***

Editor: Teguh Arifianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah