Macan Tutul Kembali Teror Warga Kecamatan Lumbung Ciamis, Warga Waswas

- 11 September 2023, 10:35 WIB
Warga sedang menunjukan jejak macan tutul yang sempat masuk ke permukiman.
Warga sedang menunjukan jejak macan tutul yang sempat masuk ke permukiman. /kabar-ciamis.com / Istimewa

KABAR CIAMIS - Warga Dusun Sindang Wangi Blok RT 5 RW 3, Desa Cikupa, Kecamatan Lumbung, kini kembali diresahkan dengan munculnya macan tutul yang masuk ke area pemukiman selama dua hari berturut-turut. 

Bahkan macan tutul yang turun dari areal hutan Gunung Sawal ini telah memangsa hewan ternak milik warga.

Macan tutul yang sempat terekam kamera warga Cikupa Kecamatan Lumbung Kabupaten Ciamis.
Macan tutul yang sempat terekam kamera warga Cikupa Kecamatan Lumbung Kabupaten Ciamis. kabar-ciamis.com/Istimewa

Menurut Kosasihi, warga setempat dalam dua malam berturut-turut hewan peliharaan dan ternak ayam milik warga Dusun Cikupa dimangsa.

Baca Juga: Saksi Penemu Bayi di Jembatan Karangampel Ciamis Diduga Adalah Pelakunya

“Malam Sabtu dan Minggu warga sudah kehilangan ayam dan anjing karena dimangsa macan tutul itu,” katanya. Senin, 11 September 2023 siang tadi.

Kosasih menuturkan, bahwa ada salah satu warganya yang melihat langsung bahkan sempat mengambil fotonya dengan mengunakan ponsel miliknya, macan tutul tersebut sedang mengasah kukunya ke pohon.

“Selain sempat ada warga yang sempat mengambil foto macan tutul itu, juga istri Pak Dani melihat sendiri macan tutul itu sedang menerkam seekor anjing peliharaan. Kebuasan macan tutul yang sedang menerkam anjing dilihat langsung dari dalam rumah,” ucapnya.

Baca Juga: Warga Kampung Adat Kuta Kembali Gelar Tradisi Adat Nyuguh

Halaman:

Editor: Teguh Arifianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah